UKM Mapalangit Biru Gelar Pelatihan Desain Grafis, Terbuka Untuk Anggota dan Umum

WartapalaIndonesia.com, EVENT – Dalam upaya meningkatkan keterampilan digital anggota di era modern ini, UKM Mapalangit Biru di bawah kepengurusan Kang Salman atau yang akrab disapa “Nesting” akan menyelenggarakan pelatihan desain grafis.

Acara ini akan berlangsung pada Kamis, 14 November 2024 di Sekretariat UKM Mapalangit Biru.

Ketua UKM Mapalangit Biru, Kang Salman menjelaskan, pelatihan ini diharapkan dapat membantu anggota untuk mengembangkan keterampilan visual dan desain yang penting di era digital. Tidak hanya diperuntukkan bagi anggota, pelatihan ini juga dibuka untuk umum.

“Kami ingin memberikan kesempatan kepada siapa saja yang tertarik untuk belajar dan mengembangkan skill desain grafisnya. Ini adalah kesempatan bagi anggota dan masyarakat luas untuk belajar bersama,” ujarnya.

Dengan tema “Mengembangkan Potensi Kreatif di Era Digital,” pelatihan ini akan mencakup materi dasar hingga lanjutan dalam desain grafis, diharapkan mampu memberikan wawasan baru serta mendorong kreativitas para peserta.

Kang Salman berharap, acara ini dapat menjadi wadah bagi generasi muda yang ingin berkarya di bidang desain grafis.

Bagi yang ingin belajar desain grafis dari dasar atau memperdalam pengetahuannya, UKM Mapalangit Biru mengundang seluruh masyarakat untuk hadir dan ikut serta. (*).

Kontributor || Danang Arganata, WI 200050
Editor || Nindya Seva Kusmaningsih, WI 160009

Kirim tulisan Anda untuk diterbitkan di portal berita Pencinta Alam www.wartapalaindonesia.com || Ke alamat email redaksi Wartapala Indonesia di wartapala.redaksi@gmail.com || Informasi lebih lanjut : 081333550080 (WA)

bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.